Wisata di Studio Film Gamplong

Wisata di Gamplong. Salah satu komentar warga Sedayu yang mampir kesini menyampaikan “Nderek (ikut) memviralkan Studio terbuka Gamplong, Desa Budaya Gamplong,  Sumber Rahayu, Moyudan, Sleman, Yogyakarta Ternyata sekitar kita (Sedayu -Red) banyak tempat menarik dikunjungi”. Ujar akun Fb Nugrahani Rasedyaningsih‎ di Group Warga Sedayu online (WSO). Memang benar Desa Gamplong hanya berjarak sekitar 3-4 km lokasi di sebelah barat kecamatan Sedayu Bantul.

Salah satu pemandangan yang ada adalah sungai buatan era kolonial akan menjadi pertahanan pertama pada jaman penjajahan.. walaupun cukup dengan kedalaman 70cm mampu menyerupai sungai pada era tersebut. Thank Team Semesta atas karyanya dibawah komando rekan @adiesop semoga bermanfaat. Selain itu ada banyak bangunan nuansa jawa /jaman dulu termasuk Benteng Belanda, Lodjie dan Kampung Pecinan.

Satu Set Builder Benteng Batavia dan Kampung Pecinan Sudah Rampung. Terima Kasih Team NGuzruX dan Team Dapur Film. Selanjutnya Tugas Team Gamplong Studio bersama Warga Gamplong untuk menjaga dan merawatnya. Thank Pak @hanungbramantyo semoga bakti anda bermanfaat untuk orang banyak, Amin.

Seperti di ungkapkan pengelola akun Gamplong Island di FB.

Walaupun belum dibuka untuk umum namun sudah banyak pecinta spot camera yang mampir untuk mengabadikan dan memberi makan ikan di GAMSTA studi. Salah satu sudut yang berisi set film kolonial yaitu bangunan Lodge telah rampung..Karena sudah banyak para hunter spot camera yang datang. Namun pengunjung perlu berhati-hati, agar para pengunjung untuk tidak menaiki, memukul, memainkan, bangunan/properti yang ada karena studio ini belum dibuka untuk umum.

Prosesi Syuting Di Hutan Gamplong Studio Yang Natural Tanpa Sentuhan Team Art

Selain wisata ini juga bisa meraskan sensasi pengerjaan dengan alat tenun bukan mesin (ATBM). Penduduknya ramah dan saya suka disini karena banyak tmpt kerajinan tangan.

Saya beruntung bisa bertemu dengan orang orang disekitar ini terlebih Ibu Rini yang menyewakan rumahnya untuk tempat tinggal kami kerja, beliau super baik baik baiik beruntungnya saya Bu bisa berkenalan dengan Ibu. Komentar Dwi Arum Junita Suprapto di FB. Desa wisata gmplong, saat ini semakin ramai saja. Banyak produk tas rajut buat wanita yang suka koleksi. Kualitas top walaupun masih belum di berikan merk. (ujar salah satu pengguna FB)

Tertarik ke Gamplong? Yuk segera Kesana.

Sumber : FB WSO,  FB GamplongIsland

Loading

2 Comments

  1. Aldhi Fajar Maudhi says:

    wisata semacam ini harusnya bisa lebih diperhatikan pemerintah ya..sukses terus sedayu,net

  2. kang Dirman says:

    Sukses selalu sedayu… baik wisata maupun bidang lainnya.

Leave Your Comment