Finalis Dimas Diajeng Bantul 2017
Pemilihan Dimas dan Diajeng Bantul kembali digelar, untuk tahun ini Dinas Pariwisata Bantul mengangkat tema ‘Sinom Ngabekti Projotamansari’. Kegiatan ini merupakan salah satu agenda Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul. Selasa (6/6/2017). Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata (Dinpar) Bantul, Ni Nyoman Yudiriani mengatakan, pendaftaran dan pengembalian berkas sudah dilaksanakan dimulai dari tanggal 1 Mei 2017 sampai 12 Juli 2017 (dikutip dari Tribun).
Selain itu diharap peserta Dimas Diajeng memiliki wawasan yang luas, komunikatif, berbudaya, berkepribadian menarik, menguasai bahasa asing, belum pernah menjuarai dan belum pernah menjabat sebagai duta wisata daerah lain, dan bersedia mengikuti seluruh rangkaian Dimas Diajeng bantul 2017.
Menuju Malam Penobatan Dimas Diajeng Bantul 2017, vote melalui SMS sudah dibuka. Dukung saya untuk menjadi Diajeng Bantul Favorit 2017 dengan cara, Ketik: DJGBTL (spasi) Nama Favorit kamu dan Kirim ke 3938, tarif Rp.550,-/SMS (Khusus pengguna Telkomsel).
Sebuah kegiatan Gala Dinner (Table manner dan gala dinner Dimas Diajeng Bantul) Dimas Diajeng Bantul 2017 juga di ROS-in Hotel Yogyakarta. Semakin mendekati Grand Final, Semakin banyak yang musti disiapin. Tidak hanya Finalis yang deg-degan. Panitia juga Tetap semangat Dimas Diajeng Bantul Bersama Kita Bisa. Demikian di ungkapkan Kristia Susi di akun facebook-nya.
Salah satu Putri asli Sedayu yang tinggal di Cawan, Argosari bernama Novi Morita Siwi (Morita) ikut sebagai Finalis dalam Dimas Diajeng Bantul 2017 ini. Morita saat ini sedang menyelesaikan studi di Farmasi di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Jangan lupa untuk datang di Grand Final Dimas Diajeng Bantul. Sabtu 14 Oktober 2017, pukul 19.00 di ISI Yogyakarta. Salam Cendekia, Beretika, dan Berbudaya!